Juara Pertama Lomba Aept Tingkat Nasional, Bukti Unipma Siap Menyongsong Internasionalisasi 

Mahasiswa dan mahasiswi Universitas PGRI Madiun telah berpartisipasi dalam ajang lomba “University English Competition 2017” tingkat nasional yang diselenggarakan oleh Universitas Muhammadiyah Ponorogo.  Lomba ini diikuti oleh 7 mahasiswa/mahasiswi  dari semester tiga, lima, dan tujuh yang terbagi menjadi 2 kategori yaitu 4 mahasiswi dan mahasiswi sebagai pengikut lomba AEPT (Academic English Profisciency Test) dan 3 mahasiswa sebagai pengikut lomba Debat Bahasa Inggris (English Debate). Menurut keterangan Ketua Prodi Bahasa Inggris yakni Samsul Arifin, S.Pd, M.Pd.dari lomba tersebut, perwakilan Universitas PGRI Madiun yaitu Puji Laksono, mahasiswa prodi Pendidikan Bahasa Inggris semester tiga, berhasil memperoleh juara pertama lomba AEPT dari keseluruhan  peserta PTS dan PTN Indonesia yaitu dari Surabaya, Yogya, Makassar, Sumatra, dan lainnya.

Selanjutnya, Samsul Arifin juga menerangkan bahwa perjuangan  mahasiswa tersebut untuk memperoleh juara nasional telah melalui proses panjang, pelatihannya selama 1,5 bulan. Dalam pelatihan tersebut, alumni mahasiswa prodi Pendidikan BahasaInggris juga ikut berperan dalam memberikan sumbangsih ilmu untuk bekal peserta lomba. Kompetisi Bahasa Inggris semacam ini termasuk kompetisi yang bagus untuk mengukur kemampuan mahasiswa/mahasiswi prodi Pendidikan Bahasa Inggris. Bapak Samsul juga menerangkan bahwa saudara Puji Laksono pernah meraih nilai uji TOEFL ITP sebanyak 613 di salah satu universitas negeri di Surabaya, yang mana TOEFLITP merupakan ujian TOEFL yang telah terakreditasi oleh lembaga TOEFL secara internasional. Sebenarnya akan ada program lanjutan dari adanya lomba ini yaitu untuk mempersiapkan mahasiswa dan mahasiswi prodi Pendidikan Bahasa Ingrris mengikuti program beasiswa kuliah Full Bright Aminef dari Amerika selama satu tahun dan juga untuk mempersiapkan kuliah S2 di Amerika. Beberapa dosen prodi Pendidikan Bahasa Inggris Universitas PGRI Madiun telah selesai mengikuti program beasiswa tersebut. Dan Bapak Samsul juga berkata bahwa mahasiswa dan mahasiswi alumni pun akan mengikuti program beasiswa ini.