DOSEN IKIP PGRI MADIUN MERAIH BEASISWA FULLBRIGHT DARI UNITED STATES OF AMERICA 

Mengajar sekaligus belajar ke luar negri pasti menjadi mimpi setiap orang baik mahasiswa maupun dosen dengan tujuan meningkatkan jenjang pendidikan ataupun memperkuat keilmuan dan profesionalisme. Salah satu dosen prodi Pendidikan Bahasa Inggris IKIP PGRI MADIUN, Agita Risma Nurhikmawati, S. Hum., M.A., telah berhasil memperoleh beasiswa untuk mengikuti short course yang ditawarkan oleh Fullbright, USA melalui program FLTA (Foreign Language Teaching Assistant).

FLTA diperuntukkan bagi pengajar bahasa Inggris yang merupakan Warga Negara Indonesia dan telah lulus S1. Selain peryaratan tersebut, untuk dapat mengikuti program FLTA harus memiliki sertifikat Toefl ITP dengan minimum skor 550.  Adapun tugas yang diemban setelah lolos program FLTA adalah mengajar bahasa Indonesia di universitas-universitas yang ada di Amerika, seperti Universitas Columbia, New York University, dan universitas disekitarnya. Mahasiswa yang diajar dalam program ini biasanya adalah mahasiswa yang memiliki ikatan sejarah dengan Indonesia, mahasiswa yang memiliki orang tua asli Indonesia tetapi dia lahir di Amerika, mahasiswa yang mengikuti program UN dan akan ditempatkan di Indonesia, mahasiswa yang tertarik dengan sejarah, sosial-budaya Indonesia dan mahasiswa yang ingin belajar bahasa yang benar-benar baru. Selain mengajar, kesempatan belajar diberikan dengan mengambil dua mata kuliah per semester untuk meningkatkan pemahaman mengenai pendidikan dan budaya Amerika.

Menurut Agita Risma N, S.Hum., M.A program ini sangat bermanfaat, “Keuntungan bisa lolos program ini sangat besar. Kita bias mempromosikan bahasa dan budaya Indonesia di kancah Internasional. Selain itu, kita dapat belajar hal-hal positif mengenai sistem pendikan di luar negri yang mungkin bisa kita terapkan di Indonesia”. Mengenai masalah biaya, Agita menambahkan, “Jangan takut untuk mencoba, untuk masalah biaya semua ditanggung oleh penyelenggara”. Selanjutnya, dalam akhir wawancara Agita memberi pesan yang dikhususkan bagi mahasiswa IKIP PGRI MADIUN, “Bagi seluruh mahasiswa IKIP PGRI MADIUN, hendaknya teruslah bermimpi menjadi yang terbaik. Jangan takut untuk terus mewujudkan mimpi kita. Setiap mimpi selalu ada jalan untuk terealisasi.” (Div. Humas-BKHK)