Asesmen Lapangan Prodi Pendidikan Sejarah Unipma Madiun Dimulai, Ini Tujuannya 

 

Dalam rangka peningkatan kualitas dan  mutu pada program studi, maka di tahun 202 Universitas PGRI Madiun (UNIPMA) terus berbenah dan berupaya melaksanakan  akreditasi di setiap program studi. Program Studi Pendidikan Sejarah merupakan Salah satu Program Studi pada Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) yang sedang melaksanakan asesmen lapangan.

Proses asesmen lapangan ini dilaksanakan oleh Tim Asesor LAMDIK,  Dr. Phil Ichwan Azhari, M.S. dari Universitas Negeri Medan (UNIMED) dan Dr. Wawan Darmawan, S.Pd., M.Hum dari Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung, digelar Jumat (4/11/2022) di Ruang Sidang Lantai I Gedung Rektorat Kampus 1 Universitas PGRI Madiun (UNIPMA) yang beralamat di Jalan Setia Budi 85 Kota Madiun.

Pembukaan asesmen lapangan Program Studi Pendidikan Sejarah  dihadiri oleh Ketua PPLP PT PGRI Madiun, Rektor, Wakil Rektor, Dekan dan Wakil Dekan FKIP UNIPMA, Kepala Biro Lembaga Penjaminan Mutu, serta Dosen – Dosen Pendidikan Sejarah. 

Dr. Supri Wahyudi Utomo, M.Pd. selaku Rektor Universitas PGRI Madiun (UNIPMA) membuka kegiatan asesmen lapangan. Dalam sambutannya, rektor menyampaikan selamat datang kepada Tim Asesor yang telah hadir dalam kegiatan asesmen lapangan Pendidikan Sejarah.

Rektor menuturkan bahwa Pendidikan Sejarah diharapkan pada asesmen lapangan tahun ini mampu mendapatkan hasil yang maksimal.

Selain itu rektor juga menyampaikan bahwa diharapkan dengan dilaksanakan asesmen lapangan ini dapat melengkapi kekurangan program studi demi terwujudnya hasil yang maksimal. Tentunya hal ini bisa menjadi perbaikan bagi pihak FKIP khususnya program Studi Pendidikan Sejarah untuk menjadi lebih baik lagi ke depannya. Terutama bagaimana  mengelola Program Studi Pendidikan Sejarah  menjadi lebih bagus, dan memiliki mahasiswa yang berkualitas.