Dosen PGSD UNIPMA Ikuti Pelatihan Peningkatan Bahasa Inggris Melalui TOEFL 

Program Studi Pendiidkan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Universitas PGRI Madiun (UNIPMA) mengadakan Pelatihan Peningkatan Bahasa Inggris Dosen PGSD Melalui pelatihan TOEFL. Program ini dalam rangka meningkatkan peningkatan kualifikasi akademik dosen yang sangat dibutuhkan untuk meningkatkan kualitas layanan pada program studi.

Salah satu hal yang harus dilaksanakan adalah studi lanjut baik kampus tujuan dalam negeri maupun luar negeri. Salah satu hambatan dalam studi lanjut ataupun pengembangan kegiatan internasionalisasi kampus di lingkup prodi  adalah kemampuan berbahasa Inggris.

Untuk itu pengembangan keterampilan Bahasa Inggris melalui pembekalan Toefl ITP terhadap dosen sangat penting dilaksanakan. Pelatihan TOEFL PGSD diikuti oleh 24 dosen dan bermitra dengan Eduroom yang dilaksankan sejak 15 Agustus-10 September 2022. Rangkaian pelatihan meliputi: Pretest, pelatihan (listening, structure, reading) practice test , practice test 2, dan postest. Setelah mengikuti pelatihan, dosen pun melaksanakan tes TOEFL ITP di UNS pada (24/9/2022).